Kayu manis merupakan rempah rempah yang cukup banyak dipakai oleh orang orang. Kayu manis sudah sangat terkenal akan cita rasa manis alami yang nikmat. Kayu manis ini asalnya dari kulit kayu bagian dalam dari pohon kayu manis, yang bentuknya tergulung saat telah dikeringkan.
Rempah dengan rasa yang khas inipun memiliki cukup banyak kegunaannya. Mulai dari menyedapkan masakan atau minuman serta menjadi bahan campuran di dalam kue. Selain itu juga ada yang menikmati kayu manis ini dalam bentuk teh. Tentunya teh kayu manis ini memiliki banyak manfaat yang baik untuk kesehatan.
Untuk membuat Teh kayu manis juga sangatlah mudah. Anda bisa membuat teh ini dengan mencampurkan daun teh dengan menambahkan madu ataupun bahan alami yang lainnya. Adapun manfaat dari teh kayu manis yaitu :
- Memiliki Antioksidan Yang Tinggi
Teh kayu manis ini mengandung antioksidan polifenol yang tinggi. Antioksidan sendiri berperan penting dalam melawan radikal bebas yang dapat menyebabkan penyakit kronin seperti kanker, diabetes, dan penyakit jantung.
- Mencegah Peradangan
Sebuah studi mengungkapkan bahwa senyawa dalam kayu manis mampu mengurangi tanda tanda peradangan. Peradangan sendiri dapat merugikan tubuh seseorang dalam banyak cara, mulai dari rasa nyeri, sakit, dan iritasi.
Teh kayu manis juga memiliki sifat anti inflamasi yang sangat bermanfaat dalam menangani peradangan.
Senyawa yang ditemukan pada kayu manispun dapat lebih jauh mengatasi kadar gula darah dengan menurunkan resisten insulin. Selain itu kayu manis juga membantu dalam memperlambat pemecahan karbo saat di usus, sehingga mencegah kadar gula darah yang melonjak saat setelah anda makan.
- Menyehatkan Jantung
Sebuah studi mengungkapkan bahwa kayu manis memiliki manfaat dalam menurunkan tekanan darah, trigliserida serta kada kolesterol jahat pada seseorang. Selain itu juga kayu manis dapat meningkatkan kolesterol baik dan mampu menjaga kesehatan jantung.
- Mengontrol Gula Darah
Kayu manis juga memiliki efek antidiabetik yang kuat dalam menurunkan kadar guladarah pada seseorang. Rempah kayu manis memiliki cara yang mirip seperti insulin, hormon yang memiliki peranan dalam mengeluarkan gula dari aliran darah pada manusia.