Siapa sih yang tidak menyukai cemilan manis satu ini ? ya, coklat, cemilan yang disukai banyak orang dari berbagai jenis kalangan usia dari anak kecil hingga orang dewasa menyukai coklat dan kita tentunya sudah familiar denga coklat. Makanan manis yang menjadi simbol kasih sayang dan romantisme.
coklat merupakan produk olahan kakao yang bisa diolah menjadi makanan maupun minuman, dikehidupan sehari-hari kita kenal berbagai jenis produk olahan coklat, temasuk produk bermerek yang banyak beredar dipasaran.
Salah satu produk coklat yang sering kita jumpai adalah coklat batangan, coklat silverqueen merupakan coklat batangan yang paling banyak disukai oleh para remaja, yang menduduki posisi ke-2 ialah cadbury.
selain populer, ternyata coklat memiliki banyak manfaat yang baik untuk kesehatan dan kecantikan, tak heran jika banyak beredar produk-produk turunan lainnya dari coklat.
Kandungan cokelat
Manfaat coklat muncul dikarena dalam produk perkebunan ada beberapa jenis kandungan nutrisi yang tubuh butuhkan seperti air, enegrgi, protein, karbohidrat, lemak, serat, kalsium, fosfor, zat besi, kalium dan natrium. Selain itu coklat juga mengandung antioksidan, mineral, polifenol, protein, karbohidrat, teobromin dan kafein.
Manfaat coklat bagi kesehatan
1. Mampu meningkatkan fungsi otak
ternyata coklat dapat membantu fungsi kognitif otak tidak terkecuali menguatkan daya ingatan, dalam sebuah penelitaian membuktikan bahwa coklat hitam dapat meningkatkan fungsi otak pada lansia yang mulai mengalami penurunan fungsi kognitif pada otak, selain itu kandungan flavonoid dalam coklat bisa melancarkan aliran darah menuju otak.
2.Bisa menurunkan kolestrol
tahukah kamnu bahwa coklat bisa menurunkan kadar kolestrol dalam darah, karena kandungan polifenol dan teobromin dalam coklat bisa meningkatkan kolestrol baik dalam tubuh, namun mengonsumsi coklat sebagai makanan harian kamu harus berkonsultasi terlebih dahulu pada dokter ahli.
3.bisa menurunkan hipertensi
karena coklat memiliki senyawa flavonoid yang bisa meningkatkan produksi nitrit oksida, senyawa inilah membuat pembuluh darah melebar dan tekanan dalam darah menurun.
4. mencegah penyakit jantung
coklat juga bisa menurunkan resiko gangguan pada jantung, sebuah penelitian menunjukkan bahwa setidaknya mengonsumsi coklat 2x seminggu busa menurunkan plak pada pembuluh darah arteri sekitar 33%.
itulah beberapa manfaat dari mengonsumsi coklat.